Sosialisasi Rumah Belajar Bagi Guru-Guru di Kecamatan Melaya dan Negara
Rabu, 7 Oktober 2020, Sahabar Rumah Belajar Bali Ni Putu trisna Sulistyan dan Ni Putu Eva wahyuniasih bersama Sahabat Rumah Belajar Jawa Barat Nur Fajrina berbagi dalam acara Webinar Pendidikan "Membangun Pebelajar Mandiri Sepanjang Hayat dengan Rumah Belajar". Sebelum dimulai, sejak beberapa hari sebelumnya acara ini sudah disosialisasikan melalui berbagai saluran diantaranya grup PGRI Kabupaten Jembrana, Instagram, facebook, berbagai grup WA, dan telegram.
Acara tersebut mendapat sambutan pembuka dari Ketua PGRI kabupaten Jembrana. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan dukungan yang sebesar-besarnya kepada Sahabat Rumah Belajar dan menyampaikan harapan agar lebih banyak lagi guru di Kabupaten Jembrana yang mengikuti diklat PembaTIK, paling tidak di level Literasi.
Acara juga mendapat apresiasi dan dukungan penuh dari Dinas Pendidikan, kepemudaan dan Olahraga Kabupaten Jembrana. Dalam sambutan Ibu Kepala Dinas Dikpora menyampaikan apresiasi, dukungan sekaligus harapan bahwa guru di Jembrana dapat meningkatkan kompetensinya sebagai pendidik terutama di bidang pemanfaatan TIK.
TIK telah menjembatani interaksi dalam pembelajaran di tengah pandemi. Hikmah dari terjadinya pandemi yang dapat diambil diantaranya adalah kita telah didekatkan pada masa depan. Mau tidak mau, semua pihak harus belajar mengimplementasikan TIK terutama dalam pendidikan. Agar layanan pendidikan yang berkualitas tetap terwujud di tengah berbagai tantangan. Demikianlah kurang lebih isi dari penyampaian Ibu Kadis yang sekaligus membuka secara resmi seluruh rangkaian acara Webinar Sosialisasi Rumah Belajar di Kabupaten Jembrana.
Acara yang diselenggarakan secara tatap maya melalui video konfrensi dengan Microsoft teams ini mendapat sambutan meriah dari peserta. Peserta acara ini adalah para guru dari berbagai jenjang pendidikan yang ada di Kecamatan Melaya dan Kecamatan Negara Kabupaten Jembrana. Peserta sangat antusias mengikuti acara sampai selesai seluruh pemaparan materi yang dilakukan oleh narasumber. SRB Jawa Barat Nur Fajrina menyampaikan materi tentang pemanfaatan Rumah Belajar dengan berbagai fitur-fiturnya. Sahabat Rumah Belajar Bali Ni Putu Eva Wahyuniasih menyampaikan materi tentang penggunaan Kelas Maya Rumah Belajar. Dan Sahabat Rumah Belajar Bali Ni Putu Trisna Sulistyan dalam kesempatan ini berbagi tentang bagaimana membuat video animasi untuk pembelajaran dengan menggunakan Explaindio Video Creator. Peserta langsung diajak untuk bersama-sama mempraktikkan materi yang diberikan oleh narasumber.
Sebagai acara hiburan sekaligus pemberian doorprize dalam acara tersebut peserta diberikan tantangan untuk mengikuti akun media sosial Rumah Belajar baik di Instagram, YouTube, maupun Facebook. Doorprize diberikan kepada 3 orang yang tercepat yang mengirimkan tangkapan layar sebagai bukti sudah mengikuti akun sosial media Rumah Belajar. Prakarsa untuk meberikan doorprize ini dilakukan oleh Sahabat Rumah Belajar Bali Ni Putu Trisna Sulistyan. Peserta sangat antusias dan bersemangat.
Untuk mengetahui acara ini secara lengkap dapat menyaksikan video berikut.
Berikut adalah daftar hadir peserta Webinar sosialisari Rumah Belajar di kecamatan Melaya dan Negara
Temukan Rumah Belajar di PlayStore atau melalui https://belajar.kemdikbud.go.id
jangan lupa ikuti akun media sosial Rumah Belajar pada
Instagram: @belajar.kemdikbud
YouTube: Rumah Belajar Kemdikbud
Facebook: Rumah Belajar Kemdikbud
Saran, Masukan, kritikan yang bersifat membangun sangat dinantikan, silakan isikan di kolom komentar. Terima kasih.
Komentar
Posting Komentar