Yang Merasa Guru Wajib Baca! Info Guru Belajar Seri Masa Pandemi COVID-19

Anda seorang guru? Anda mengalami kesulitan merancang pembelajaran jarak jauh dengan penyederhanaan beban kurikulum? Kesulitan mengelola pembelajaran ajrak jauh yang melibatkan murid? Kesulitan menggunakan teknologi untuk pembelajaran jarak jauh secara efektif? Kesulitan merancang asesmen pembelajaran jarak jauh yang berdampak pada kualitas pembelajaran?

Anda ingin mampu merancang dan melakukan pembelajaran jarak jauh?


Ayo, belajar bersama pada “Program Guru Belajar Seri Masa Pandemi Covid-19”

 

Apa itu program Guru Belajar seri Masa Pandemi COVID-19?

Program pembelajaran yang dirancang untuk membantu sebanyak mungkin guru dan tenaga kependidikan dalam melakukan pembelajaran jarak jauh yang sesuai dengan kondisi khusus , seperti masa pandemi COVID-19, dengan tetap memberikan pembekalan dasar yang bermakna bagi siswa untuk melakukan merdeka belajar.

 

 

Apa tujuan program Guru Belajar seri Masa Pandemi COVID-19?

  • Meningkatkan kompetensi guru dalam merancang pembelajaran jarak jauh berbasis beban kurikulum yang disederhanakan.
  • Mengembangkan kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran jarak jauh yang melibatkan siswa.
  • Mengembangkan keterampilan guru dalam menggunakan teknologi untuk pembelajaran jarak jauh secara efektif.
  • Meningkatkan kemampuan guru dalam melakukan asesmen pembelajaran jarak jauh yang berdampak pada kualitas pembelajaran.

 

Tujuan Guru Belajar

 Apa serunya belajar bersama di program Guru Belajar seri Masa Pandemi COVID-19?

Lebih fleksibel, Anda bisa mengatur sendiri waktu belajar sesuai kesibukan masing-masing.

Lebih mudah, Anda lebih mudah mempelajari konten pembelajaran yang telah dipecah menjadi unit belajar yang lebih kecil.

Lebih menantang, Anda bisa memilih tantangan yang sesuai dengan kemampuan Anda, apakah menyelesaikan Tahap 1, Tahap 2, atau tuntas hingga Tahap 3.

Lebih kolaboratif, Anda bisa belajar bersama dengan rekan guru yang lain untuk menyelesaikan semua tahapan program.

 

Tahapan Guru Belajar

Apa yang didapatkan peserta program Guru Belajar seri Masa Pandemi COVID-19?

  • Pengalaman belajar yang seru.
  • Pengalaman belajar bersama sesama guru.
  • Peningkatan kemampuan mengembangkan pembelajaran jarak jauh.
  • Sertifikat bimtek 32 JP, sertifikat diklat 32 JP dan piagam penghargaan.

Hasil Guru Belajar

Siapa yang bisa menjadi peserta program Guru Belajar seri Masa Pandemi COVID-19?

Program istimewa ini dapat diikuti oleh guru yang telah memiliki akun SIMPKB.


Cek akun SIMPKB KLIK DI SINI

 

Melalui 3 tahapan, yakni: Tahap 1 Bimtek (Guru pada semua jenjang, mata pelajaran dan jenis pendidikan), Tahap 2 Diklat (Peserta yang telah tuntas tahap 1 dengan mendapat skor minimal 70), Tahap 3 Pengimbasan (Peserta yang telah tuntas tahap 2).

 

Tahapan Guru Belajar Seri Pandemi COVID-19

 Jadwal Pelaksanaan

Berikut ini adalah jadwal pelaksanaan program berdasarkan tahapannya.

 

Jadwal Pelaksanaan Guru Belajar Seri Pandemi Covid-19

Bagaimana cara mendaftarkan diri sebagai peserta program Guru Belajar seri Masa Pandemi COVID-19?

Registrasi peserta KLIK DI SINI

Komentar